Follow Us @agnes_bemoe

Wednesday 24 December 2014

Beautiful Blue Christmas

BEAUTIFUL BLUE CHRISTMAS

Saya jarang sakit di Hari Natal. Saking jarangnya, saya masih bisa menghitungnya.

Pertama waktu saya SMA. Saya tinggal di asrama sekolah, Asrama Cor Jesu, di Malang. Persis setelah ujian semester, saya sakit. Saya memang tidak berencana untuk pulang ke Waikabubak (Sumba Barat) tempat orang tua saya tinggal. Tapi, merencanakan Natal di asrama dalam keadaan sakit jelas jauh dari rencana saya.

Yang paling saya sesalkan adalah hilangnya kesempatan untuk makan enak. Biasanya kalau libur Natal menu di asrama bisa naik menjadi setara dengan menu restoran pemegang Michelin Star. Jumlahnya juga tidak dijatah seperti biasanya. Bisa dibayangkan betapa merananya saya melihat makanan enak yang tidak lewat begitu saja karena lesapnya nafsu makan. Melengkapi kenelangsaan saya, begitu libur berakhir, saya sembuh. Kembali juga nafsu makan saya. Tapi, menu makanan juga sudah kembali pada menu penjara :(

Sakit yang kedua adalah waktu saya sudah jadi guru di Pekanbaru. Kejadiannya sekitar sepuluh tahunan yang lalu. Kali ini saya sakit karena terlalu rakus berbisnis kue. Ceritanya, ada teman yang pesan blackforrest bikinan saya. Blackforrest kan tidak bisa disimpan di toples. Jadi hari itu, saya berjuang di dapur untuk membuat kue.

Waktu itu saya belum punya mobil. Jadi kue-kue itu kemudian saya antar dengan sepeda motor berdua dengan anak saya. Hari itu saya membuat kue sekaligus bolak-balik naik sepeda motor mengantar kue. Rumah saya di sudut kota. Jadi bisa dibayangkan pulang perginya. Tidak terlalu heran kalau malamnya saya langsung tewas. Saya dapat uang, tapi tidak bisa ikut Misa Natal. Rupanya Bayi Yesus tidak merestui bisnis blackforrest saya :( Itulah tahun pertama dan terakhir saya berbisnis kue.

Selanjutnya, tahun kemarin, 2013, saya juga sakit. HNP (syaraf terjepit) membuat saya tidak bisa bergerak. Tidak itu saja, sejak tanggal 23 Desember 2013 asam lambung saya naik. Saya muntah-muntah seperti orang kena maag. Asal mencium bau makanan, perut saya mual. Akibatnya, Natal itu, tidak hanya saya saja yang tidak bisa makan enak. Satu rumah tidak makan karena saya tidak tahan mencium bau makanan. Itulah Natal pertama dimana hidangan Natalnya adalah nasi padang (yang dimakan jauh-jauh dari hidung saya).

Tahun ini tidak separah tahun kemarin biarpun saya tetap belum bisa ke gereja. Dari kemarin saya sudah ngemil nastar dan kue bawang. Tadi pagi saya sarapan kestengels dan white coffee sambil menikmati album Natal Michael Bublé. Menu Natal kami adalah lontong opor yang dimasak oleh adik saya. P.S. biasanya saya adalah juru masak keluarga. Biasanya saya masak mie goreng babi untuk malam Natal yang dimakan setelah Misa Natal. Lalu sea food untuk paginya (udang asam/ikan manis atau kepiting saus padang). Saya penggila sea food soalnya. Untuk penutupnya, saya nyontek tradisi ibu saya: puding coklat dengan vla. Eh, saya kok malah ngomongin makanan ya... :D

Kembali lagi ke masalah sakit di hari Natal.

Sangat tidak enak sakit di hari Natal. Andai bisa, saya tidak ingin sakit di saat seindah ini. It is literally kind of a blue Christmas. Sedih rasanya melihat adik saya bersih-bersih rumah sendirian, masak sendirian, ke gereja sendirian dalam keadaan gerimis pula (sejak semalam hujan membasahi Pekanbaru).

Lalu, saya teringat perkataan seorang suster (nun) yang rutin mengunjungi saya waktu masih di rumah sakit. Namanya Suster Maristella JMJ. Saya pernah mengatakan kesedihan saya tidak bisa ke gereja. Kata beliau: inilah saatnya Yesus sendiri yang mendatangi Agnes. Oh my!

Saya percaya, saya, dan semua yang sedang tidak bisa ke gereja di  Malam Natal adalah orang-orang yang istimewa: Bayi Yesus mendatangi kami di malam yang kudus ini.

Tadi malam saya berdoa Rosario. Selain berdoa untuk orang-orang yang saya sayangi, saya berdoa juga untuk siapa saja yang tidak bisa ke gereja baik karena sakit, perang, bencana, atau situasi apapun yang sedang terjadi.

It is not a blue Christmas. It is a beautiful blue Christmas, since The King Himself has come to us! MERRY CHRISTMAS everybody!

***

Pembatuan, Natal 2014
@agnes_bemoe

Gambar oleh InnerChild Studio. Ada di buku Bo dkk di Peternakan Kakek
Ars


No comments:

Post a Comment